Kapolsek Idi Rayeuk dan Anggota Bantu Padamkan Api Yang Membakar Enam Kios di Keude Aceh

REDAKSI ACEH TIMUR

- Redaksi

Minggu, 20 April 2025 - 10:58 WIB

5018 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Timur – Kebakaran melanda enam kios di Jalan Medan – Banda Aceh, Dusun Mesjid Lama, Gampong Keude Aceh, Kecamatan Idi Rayeuk, Kabupaten Aceh Timur, Minggu, (20/04/2025) sekira pukul 06.30 WIB.
Kebakaran bermula api yang berasal dari sebuah counter handphone. Warga sekitar berusaha memadamkan api, namun api semakin membesar dan membakar 6 (enam) kios seketika.

Memperoleh informasi adanya kebakaran, Kapolsek Idi Rayeuk, Polres Aceh Timur, Polda Aceh, AKP Teuku Syahril, S.E. dan anggotanya mendatangi lokasi untuk membantu memadamkan api. Personel lainnya melakukan pengaturan arus lalu lintas mengingat lokasi kebakaran berada di pinggir jalan lintas Medan – Banda Aceh.

Sekira pukul 06.50 WIB tiga Unit Mobil Pemadam Kebakaran tiba di lokasi dan langsung memadamkan api yang sudah mulai membesar, dikarenakan bangunan toko tersebut dari kontruksi kayu sehingga mudah terbakar.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Enam kios yang mengalami kebakaran tersebut diantaranya milik; Mawardi S (counter handphone) yang mengalami kerugian lebih kurang Rp. 100 juta; Ridwan (kios baju) dengan kerugian material lebih kurang Rp. 50 juta; Bukhari (counter handphone), dengan kerugian material lebih kurang Rp. 100 juta; Nur Afni (kios rokok dan minyak eceran) mengalami kerugian sekira Rp. 50 juta; Samsudin (kios rokok dan minyak eceran) mengalami kerugian sekira Rp. 50 juta dan Sarbaini (kios buah) yang mengalami kerugian sekira Rp. 50 juta.

“Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun kerugian yang ditimbulkan mencapai ratusan juta rupiah dan dugaan sementara penyebab kebakaran dikarenakan hubungan arus pendek listrik (korsleting),” ungkap Kapolsek.
Pihaknya mengimbau kepada warga khususnya para pemilik toko/kios agar lebih berhati-hati dalam penggunaan listrik, pasalnya akhir-akhir ini banyak kasus kebakaran disebabkan adanya korsleting listrik.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penggunaan listrik diantaranya adalah menjaga kebersihan instalasi listrik, menghindari overloading pada alat elektronik, serta tidak meninggalkan perangkat listrik yang masih menyala saat tidak digunakan.

“Kami menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk selalu memperhatikan cara penggunaan listrik yang baik dan benar agar dapat mencegah terjadinya kebakaran. Mari kita bersama-sama menjaga keamanan dan keselamatan di lingkungan kita,” Terang Kapolsek Idi Rayeuk AKP Teuku Syahril, S.E. (Iwan Gunawan).

Berita Terkait

Antisipasi Satwa Liar, Kapolsek Serbajadi Imbau Warga Menjaga Ternaknya
Kapolsek Idi Rayeuk Hadiri Penanaman Sejuta Pohon dalam Rangka Peringatan Hari Bumi 2025
Pemkab Aceh Timur Sambut Kapolres Aceh Timur Yang Baru
Kapolres Aceh Timur Silaturahmi ke Pengadilan Negeri Idi, Perkuat Sinergitas Antara Institusi Pemerintah
Perkuat Koordinasi, Kapolres Aceh Timur Silaturahmi dengan Kajari
Pimpin Apel Perdana, Ini yang Ditekankan Kapolres Aceh Timur
Membahayakan Pengguna Jalan, Anggota Polsek Ranto Peureulak Pasang Garis Polisi di Jembatan Yang Rusak
Sejumlah Warga Desa Seuneubok Bayu Diduga Mengintimidasi Jurnalis Yang Sedang Melakukan Peliputan di Lokasi Lahan PTPN IV Yang Diklaim Sedang Bersengketa

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 00:03 WIB

Satbinmas Polres Tulang Bawang Gelar Police Goes To School di SD Negeri 1 Warga Makmur Jaya, Ada 2 Materi Yang Disampaikan

Minggu, 20 April 2025 - 08:49 WIB

Ketua GWI Tuba Angkat Bicara Terkait DKPP Tulang Bawang Terkesan Tutup Mata Atas Temuan Media.

Sabtu, 19 April 2025 - 22:39 WIB

*Polsek Tumijajar Laksanakan Pengamanan Acara Pengajian di Kelurahan Daya Murni*

Sabtu, 19 April 2025 - 22:36 WIB

Quick Respon Aduan Masyarakat, Tekab 308 Presisi Polres Tulang Bawang Tangkap Pelaku Pemerasan Atau Premanisme Dalam Waktu 2 Jam

Sabtu, 19 April 2025 - 07:16 WIB

Ketua Organisasi Gabungan Wartawan Indonesia (GWI) Angkat Bicara Adanya Polemik Bungkam nya PLT Dinas Ketahanan Pangan Dan Pertanian (DKPP) Tuba.

Jumat, 18 April 2025 - 22:03 WIB

Diduga Sekolah SDN 01 Kecubung Raya Dijadikan Sarat Korupsi 

Jumat, 18 April 2025 - 19:49 WIB

*Personil Polres Tubaba dan Polsek Jajaran Amankan Perayaan Jumat Agung Di Tulang Bawang Barat*

Jumat, 18 April 2025 - 19:46 WIB

Polres Tulang Bawang Kerahkan Ratusan Personel Amankan Peringatan Jum’at Agung di 26 Gereja

Berita Terbaru

ACEH TIMUR

Pemkab Aceh Timur Sambut Kapolres Aceh Timur Yang Baru

Selasa, 22 Apr 2025 - 00:45 WIB