Zikir dan Do’a Bersama Gaungkan Pesan Kedamaian dan Kamtibmas Menggema di Polres Aceh Timur

AGUS SURIADI

- Redaksi

Minggu, 31 Agustus 2025 - 16:51 WIB

5061 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

ACEH TIMUR – Sejumlah elemen mahasiswa tergabung dalam aliansi mahasiswa dan pemuda Aceh Timur menggelar zikir dan do’a bersama di Polres Aceh Timur, Minggu (31/08/2025) malam.

Kegiatan ini bertujuan mempererat antara mahasiswa serta pemuda bersama Kepolisian dalam menjaga keamanan dan kedamaian wilayah hukum Polres Aceh Timur.

Kapolres dalam sambutannya menegaskan pentingnya menjaga kondusifitas di tengah situasi nasional yang sedang memanas. “Kami berharap masyarakat Aceh Timur selalu menjaga keamanan, kedamaian, dan kondusifitas di wilayah ini. Mari kita bersama-sama menjaga situasi agar tetap aman dan tenteram”, ungkap Kapolres.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurutnya, kegiatan ini juga mengandung pesan penting sekaligus langkah konkret untuk menjaga kedamaian dan ketertiban di Aceh Timur.

Do’a bersama ini juga untuk mendoakan para korban yang meninggal dunia pada sejumlah wilayah di Indonesia seiring terjadinya aksi demo beberapa hari terakhir ini. “Semoga do’a kita sampai kepada almarhum dan diberikan tempat terbaik di sisi Allah Subhanahu wa Ta’ala,” lanjut Kapolres.

Disebutkan, sebagai bentuk solidaritas dan bentuk kepedulian terhadap sesama, do’a bersama ini menegaskan bahwa rasa kebersamaan dan saling menghormati adalah kunci untuk membangun Kabupaten Aceh Timur yang lebih aman dan damai.

Menurut Kapolres, banyak tugas yang harus kita tuntaskan bersama. Tidak mungkin pemerintah bekerja sendiri, perlu dukungan mahasiswa, wartawan, hingga seluruh lapisan elemen masyarakat. Mari kita jaga rumah kita, Aceh Timur, jangan mau terprovokasi oleh pihak-pihak yang ingin merusak kedamaian.” Terang Kapolres Aceh Timur AKBP Irwan Kurniadi, S.I.K.

Hal senada juga disampaikan oleh sejumlah perwakilan dari aliansi mahasiswa dan pemuda Aceh Timur yang mengajak seluruh masyarakat Aceh Timur untuk bersama TNI/Polri menjaga dan merawat kedamaian wilayah jangan sampai kejadian di luar berimbas ke Aceh Timur.

Suasana kebersamaan dan kekeluargaan terpancar pada kegiatan ini, usai zikir dan do’a bersama, Kapolres serta aliansi mahasiswa dan pemuda Aceh Timur nampak menikmati hidangan ringan yang dibagikan oleh Polwan Polres Aceh Timur. (Iwan Gunawan).

Berita Terkait

Kunker di Pidie Jaya, Kapolda Aceh Minta Jajarannya Tingkatkan Sinergi dan Ciptakan Rasa Aman
Mualem Berbagi Kisah Aceh Pascadamai Di Forum Internasional
Wagub Aceh Salurkan Bantuan Logistik Darurat Bencana untuk Pidie Dan Bireuen
Wagub Aceh Tinjau Sekolah Rakyat Di Bireuen, Pastikan Kebutuhan Siswa Terpenuhi
Wagub Aceh Resmikan Dapur MBG Di Pidie Jaya
Sekda Aceh Lakukan Pembinaan Pada PKN Tingkat II 2025
Jaga Keamanan Perairan, Satpolairud Polres Aceh Timur Lakukan Patroli Rutin
Melalui Door to Door System, Bhabinkamtibmas Polsek Banda Alam Membangun Kedekatan dengan Warga

Berita Terkait

Rabu, 19 November 2025 - 13:58 WIB

Mualem Berbagi Kisah Aceh Pascadamai Di Forum Internasional

Selasa, 18 November 2025 - 15:56 WIB

Polda Aceh Gandeng MPU dalam Membentuk Polisi yang Profesional dan Berakar pada Kearifan Lokal

Selasa, 18 November 2025 - 13:40 WIB

Sekda Aceh Sampaikan Nota Keuangan APBA 2026 di Paripurna DPRA

Selasa, 18 November 2025 - 11:18 WIB

Ketua Staf Ahli TP-PKK Aceh Buka Seminar Parenting Dalam Rangka Hari Anak Sedunia

Selasa, 18 November 2025 - 08:11 WIB

Mualem Salurkan Bantuan Kesiapsiagaan Bencana ke 10 Kabupaten

Selasa, 18 November 2025 - 08:05 WIB

Sekda Aceh Resmi Buka Pra PORA Anggar 2025

Senin, 17 November 2025 - 15:40 WIB

Gubernur Aceh Lantik Ketua dan Anggota Baitul Mal Aceh 2025–2030

Senin, 17 November 2025 - 08:49 WIB

Operasi Zebra Seulawah 2025 Dimulai, Pengendara Diimbau Lengkapi Surat dan Tertib Berlalu Lintas

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Mualem Berbagi Kisah Aceh Pascadamai Di Forum Internasional

Rabu, 19 Nov 2025 - 13:58 WIB

PIDIE JAYA

Wagub Aceh Resmikan Dapur MBG Di Pidie Jaya

Rabu, 19 Nov 2025 - 09:22 WIB